Theme Layout

Theme Translation

Trending Posts Display

Home Layout Display

Posts Title Display

Terkini


404

We Are Sorry, Page Not Found

Home Page
            Ilustrasi

INTAIKASUS.COM - Kabid Humas Kementerian Agama (Kemenag) Rosidin Karidi meminta jamaah haji untuk tak berlebihan selama membawa barang bawaan. Hal tersebut demi efisiensi pelaksanaan ibadah haji.

"Kita sudah membatasi untuk bawaan haji maksimal hanya 39 kilogram dengan koper yang sudah standar dan diberikan panitia haji, jadi jangan terlalu berlebihan membawa barang bawaan," ujar Rosidin. Rosidin pun memberi tips barang apa saja yang seharusnya dibawa jamaah selama perjalanan haji.

Menurutnya, membawa pakaian yang tak terlalu banyak menjadi kunci efisiensi barang bawaan. "Kita akal-akalin saja selama 40 hari di Arab Saudi bawa berapa banyak barang. Kalau pakaian saya kira lima setel cukup, sarung maksimal tiga bahan, mukena dua atau tiga juga cukup, jangan terlalu banyak, karena di sana panas cuacanya, kalau cuci dan jemur pun cepat keringnya, jadi sebaiknya pakaian jangan terlalu banyak," terang Rosidin.

"Sendal juga boleh-boleh saja dibawa, untuk kemudahan aktivitas di sana, biar tawaf enggak ribet, kacamata hitam juga boleh, masker dan lotion atau sun block boleh asal tak berlebihan, karena di sana juga kan cuaca sangat panas," ungkap Rosidin. (Net)
Leave A Reply