INTAIKASUS.COM, (Deliserdang) - Komandan Korem (Danrem) 022/Pantai Timur, Kolonel Inf R Wahyu Sugiarto, SIP, MHan menyambut langsung kedatangan Presiden Joko Widodo bersama Ibu Negara, Iriana Joko Widodo di Bandara Kuala Namu International Airport (KNIA), Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara, Minggu (7/10/2018).
Selain Danrem 022/PT yang juga Komandan Satuan Tugas Pengamanan Wilayah (Satgas Pamwil) VVIP RI-1 di Medan, turut menyambut kedatangan Kepala Negara bersama rombongan, di antaranya Panglima Kodam (Pangdam) I/Bukit Barisan, Mayjen TNI M Sabrar Fadhilah, Gubernur Sumatera Utara (Sumut), Letjen TNI (Purn) Edy Rahmayadi beserta unsur Forkopimda Sumut, Kasdam I/BB Brigjen TNI Hassanudin dan para staf Ahli Pangdam.
Usai mendarat di bandara KNIA, pukul 09.40 Wib Presiden Joko Widodo langsung menuju Istana Maimun untuk menerima gelar Tuanku Sri Indra Utama Junjungan Negeri dan selanjutmya ke Lubukpakam Kab. Deliserdang untuk bertatap muka dengan warga Paguyuban Pujakesuma.
Usai dari Pakam kemudian Presiden RI Joko Widodo menuju Hotel Tiara untuk mengadakan pertemuan dengan para ulama dan direncanakan sore hari akan membuka MTQ Nasional ke XXVII di Jalan Wiliam Iskandar, Pancing, Medan. (Penrem 022/PT)