INTAIKASUS.COM, (Medan) - Kodam I/Bukit Barisan kembali menorehkan prestasi berupa Piagam Penghargaan Taat Pajak Tahun Anggaran 2018 dari Kantor Pajak Medan, Sumatera Utara.
Penyerahan piagam penghargaan ini langsung diterima oleh Panglima Kodam (Pangdam) I/BB, Mayjen TNI M Sabrar Fadhilah didampingi Kepala Staf Kodam (Kasdam) I/BB, Brigjen TNI Hassanudin, SIP, MM, dan para staf saat menerima audiensi Kakanwil Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Sumut 1, Mukhtar, beserta staf di Ruang Audiensi Pangdam I/BB, Makodam I/BB, Jln Gatot Subroto Km 7,5 Medan, Rabu (20/3/2019).
Kakanwil DJP Sumut 1, Mukhtar menjelaskan, piagam penghargaan Taat Pajak TA 2018 ini datang dari Kementerian Keuangan RI, dan pihaknya hadir hanya untuk menyerahkan kepada Pangdam I/BB.
"Kita berharap Kodam I/BB ke depannya akan bisa mempertahankan dan lebih meningkatkan apa yang telah diraih, yakni predikat sebagai instansi pemerintah di Sumatera Utara yang patuh dalam pembayaran pajak tahun 2018," kata Mukhtar.
Harapan sama juga disampaikan Pangdam I/BB, Mayjen TNI M Sabrar Fadhilah. Selain kepada prajurit di jajaran Kodam I/BB, Pangdam juga mengimbau seluruh komponen masyarakat Sumatera Utara untuk lebih patuh dan tertib dalam penyampaian pajak.
"Harapan kita, tidak hanya prajurit dan PNS TNI AD di lingkungan Kodam I/BB dan jajarannya yang patuh dalam penyampaian pajak, tetapi juga warga masyarakat luas lainnya. Karena kewajiban menyampaikan pajak ini adalah untuk kepentingan pembangunan bangsa dan negara ke depan," pungkas Pangdam.
Selain menyerahkan piagam penghargaan, kehadiran Kakanwil DJP Sumut 1 ini juga untuk menyampaikan pengarahan tentang SPT PPh (Surat Pemberitahuan Tahunan Pajak Penghasilan) Orang Pribadi Tahun Pajak 2018 kepada prajurit dan PNS di lingkungan Kodam I/BB.
Hadir dalam acara, di antaranya Staf Ahli Pangdam I/BB bidang Ekonomi, para Asisten Kasdam I/BB, Kakudam I/BB, dan Kapendam I/BB. (Pendam I/BB)