INTAIKASUS.COM, (Tanah
Pinem) - Bintara pembina Desa Ramil 05/T Pinem Kodim 0206 Dairi, Serda J Simbolon mengikuti pendampingan Kegiatan Posyandu di Desa Alur subur Kec. T. Pinem, Jumat (19/6/2020).
Kegiatan Posyandu di Desa Alur Subur rutin dilaksanakan sebulan sekali yang bertujuan untuk memantau perkembangan tumbuh Balita dan mengecek kesehatan Ibu-Ibu, yang diselenggarakan oleh Bidan Desa Rustiana Br Maha, Amkeb dan dihadiri Babinsa Ramil 05/TP dan Kepala Desa Alur Subur Kornel Padang.
Serda J Simbolon menyampaikan kepada peserta Posyandu agar tetap memperhatikan tumbuh kembang Balitanya dan juga kesehatan para Ibu-ibunya, juga mengingatkan Anak -anak adalah Generasi penerus Negara kita maka sejak dini harus dirawat dengan baik agar kelak dapat berguna bagi Nusa dan Bangsa.
Kepala Desa juga mengingatkan peserta Posyandu agar rutin di ikuti agar persoalan Stunting dapat dihindari, serta mengucapkan "terimakasih kepada TNI lewat Babinsa yang telah bersedia memberi motivasi pada acara Posyandu di Desa Binaannya," ucapnya. (Penrem023)