Theme Layout

Theme Translation

Trending Posts Display

Home Layout Display

Posts Title Display

Terkini


404

We Are Sorry, Page Not Found

Home Page

 


MEDAN – Wakil Gubernur Sumatera Utara (Wagubsu) H Musa Rajekshah SSos MHum menerima audiensi Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Sumut. Dalam pertemuan yang penuh keakraban dan kekeluargaan tersebut, Musa Rajekshah mengaku senang bisa berdiskusi dengan para mahasiswa yang berasal dari berbagai perguruan tinggi itu.

“Saya senang dengan kehadiran mahasiswa mahasiswa yang kritis. Sore tadi saya berbincang dengan perwakilan BEM Seluruh Indonesia Daerah Sumatera Utara, mendiskusikan berbagai hal hal berkembang terkait Sumatera Utara mulai dari persoalan pariwisata hingga ke UMKM,” tulis Musa Rajekshah yang juga Ketua DPD Partai Golkar Sumut dalam unggahan di akun media sosialnya, Selasa (5/4/22).

Ijeck-sapaan akrabnya-mengatakan, apa yang disampaikan para mahasiswa sangat brilian, dan bisa menjadi masukan bagi pembangunan Sumut ke depan. “Kami senang bisa mendengar pendapat masukan dari perspektif adik-adik mahasiswa yang bisa menjadi masukan dalam pembangunan Sumatera Utara,” tambahnya.

Dia mengatakan, bersinergi bersama adalah solusi untuk mweujudkan pembangunan. “Kita semua harus bergerak serentak, tak bisa bergerak sendirian, tak bisa pemerintahan sendirian. Itulah sebabnya, kita harus satukan semangat, satukan tujuan, untuk mewujudkan pembangunan Sumatera Utara yang bermartabat,” imbuhnya.

Di usia mahasiswa ini, lanjut Ijeck, saatnya isi dengan berbagai pengalaman dan pengetahuan. “Jadilah mahasiswa yang kreatif dan inovatif. Mumpung masih muda, belajar yang rajin, raih pengalaman serta luaskan koneksi,” sebutnya.

“Yang penting, jangan terlibat hal-hal yang tak baik, salah satunya narkoba. Anak muda jangan terlibat dan harus mampu mengajak kawan-kawan mahasiswa agak tak tergoda narkoba. Sama-sama kita lawan peredaran narkoba di Sumatera Utara,” tandasnya. (Red/ HT)

Leave A Reply