INTAIKASUS.COM, (Asahan) - Pangdam I/ Bukit Barisan Mayjen TNI MS Fadhilah melaksanakan kunjungan kerja (Kunker), sekaligus silaturahmi ke Markas Polres Asahan, Selasa petang (9/10) sekitar pukul 17.30 WIB.
Kedatangan Pangdam I/BB itu tampak disambut langsung oleh Kapolres Asahan AKBP Yemi Mandagi dengan didampingi seluruh Pejabat Utama (PJU) Polres Asahan, kemudian dilanjutkan pengalungan bunga dari personil Polwan yang kemudian Pangdam I/BB menerima hormat jajar dari anggota Polres Asahan.
Pada kesempatan tersebut, dalam kunjungan Pangdam I/BB mengatakan, dirinya mengaku bangga dengan sinergitas yang sudah terbangun antara jajaran dengan pihak kepolisian khususnya Polres Asahan dengan Kodim 0208/Asahan. Kepada masyarakat pihaknya berpesan, untuk ikut menciptakan Siskamtibmas yang kondusif dan jangan terlibat dalam penyebaran berita bohong yang dapat memecah persatuan dan kesatuan bangsa sebab Pemilu merupakan pesta demokrasi. TNI/Polri akan berada di posisi netral pada Pilpres dan Pemilu mendatang dan bukan sebagai wasit, " kami bukan wasit, TNI/Polri berada di posisi netral," tegasnya.
Dalam sambutan Kapolres Asahan AKBP Yemi Mandagi menyampaikan,
memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas kehadiran Pangdam I/Bukit Barisan beserta rombongan yang telah berkenan berkunjung ke Polres Asahan.
memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas kehadiran Pangdam I/Bukit Barisan beserta rombongan yang telah berkenan berkunjung ke Polres Asahan.
"Selanjutnya Kapolres Asahan menyampaikan kunjungan Pangdam I/BB bersama rombongan, untuk menguatkan soliditas dan senergi antara Polri dengan TNI-AD khusus untuk memupuk kerja sama yang baik pelaksanaan tugas guna menciptakan ketertiban dan keamanan NKRI," pungkasnya. (Rina/Pendam I/BB)